Cara Mengatasi Kenari Macet Bunyi Dan Setres


Apa yang membuat kenari kalian menjadi macet bunyi dan setres?

Di artikel kali ini saya akan membagikan pengetahuan tentang bagaimana cara mengatasi kenari yang macet dan setres.

Perlu kalian ketahui bahwa burung kenari adalah tipe burung yang mudah bersahabat dengan pemiliknya. Jarang saya menjumpai ada burung kenari yang setres, kecuali ada faktor tertentu.

Penyebab burung kenari bisa sampai macet bunyi dan bahkan setres di sebabkan karena beberapa faktor di antaranya:

 • Sangkar Jatuh

 • Terkaman Kucing/Tikus

 • Sering Kehabisan Pakan

 • Gagal Mabung

 • Burung Sedang Sakit

 • Setres Saat Pembelian

Dari beberapa hal di atas, adakah yang pernah terjadi pada burung kenari kalian? Jika iya! Sebaiknya segeralah di atasi supaya burung kenari kalian bisa kembali berkicau.

CARA MENGATASI KENARI YANG MACET BUNYI DAN SETRES BERDASARKAN FAKTOR DI ATAS.

Mengatasi permasalahan pada burung kenari memang tidak serumit pada burung kicau yang lainnya. Misalnya seperti murai batu, Kacer, cucak ijo, jalak, dll burung kicau seperti ini. Jika sampai salah perawatan bisanya burung akan menjadi agresif, kelabakan saat di dekati orang, dan bahkan ngeruji. 

Namun berbeda pada burung kenari yang sedikit bisa slow dan santai. Meskipun ada burung kenari yang ngeruji. Namun jarang sekali saya menjumpai meskipun itu dalam keadaan setres sekalipun.

1. Sangkar Jatuh.

Jujur saja, saya juga pernah mengalami kejadian hal seperti ini, sangkar jatuh biasanya terjadi akibat angin yang kencang.

Sehingga pion sangkar berputar yang mengakibatkan baut pada pion terlepas, yang terjadi burung akan merasa kaget dan bahkan merasakan sakit akibat benturan.

Sudah pasti, faktor tersebut akan membuat burung kenari mandek, mogok bunyi, dan bahkan menimbulkan setres.

Untuk mengatasinya, usahakan selalu di embunkan saat pagi hari, kalau bisa di gantung di bawah pohon. Fungsinya supaya burung lebih tenang dan dapat beradaptasi kembali dengan hal yang baru. 

2. Terkaman Kucing/Tikus

Siapa yang pernah mengalami hal seperti ini ?? Jujur yaa saya juga pernah mengalami kejadian tersebut dan bahkan burung kenari saya sampai mati karena di terkam.

Untuk mengatasi kenari macet bunyi dan setres akibat hal seperti ini. Sebaiknya gunakan kerodong, biarkan burung tenang terlebih dahulu. Gunakan terapi mandi malam agar burung tidak terlalu tertekan akibat takut.

Embunkan burung di pagi hari, kalau bisa di bawah pohon untuk terapi mental burung, gunakan pakan dosis tinggi untuk pemulihan. Untuk pakan saya sarankan menggunakan merk belgie, karena pakan tersebut memiliki kandungan dosis tinggi.

3. Sering Kehabisan Pakan

Penyebab selanjutnya pengapa burung kenari kalian bisa macet bunyi dan sampai setres adalah sering kehabisan pakan.

Jika kalian menggunakan pakan kemasan yang di jual pada pakan burung. Bisanya sudah di racik dengan bumbu agar burung yang menggunakan pakan tersebut dapat gacor dan rajin bunyi.

Namun, taukah kalian bahwa racikan pakan tersebut mengandung salah satunya temulawak? Jika racikannya mengandung ini nafsu makan burung tersebut semakin tinggi. Namun apa yang terjadi jika pakan yang kalian sediakan sampai kehabisan? 

Tingkat lapar yang sangat luar biasa akan terjadi pada burung kenari kalian. Itulah mengapa kenari tersebut lebih banyak diam dan tidak terdengar bunyi. Bahkan burung kalian akan terlihat lesu dan lemas karena kehabisan pakan dan kelaparan.

4. Gagal Mabung

Banyak sekali keluhan yang di alami oleh penghobi burung, dan salah satu keluhan tersebut adalah burung yang mereka andalkan macet dan tidak mau bunyi akibat gagal saat proses mabung.

Semua unggas pasti akan mabung namun yang sangat berpengaruh adalah burung. Saat mabung burung akan mengeluarkan semua tenaga dan stamina untuk menyelesaikan proses mabung ini.

Rasa nyeri yang mereka alami itulah yang membuat burung kenari kalian diam dan kurang aktif, gagal mabung biasanya di tandai bulu yang jatuh tidak tumbuh lagi.

Saran saya, saat kenari mabung mending di istirahatkan, entah itu aktifitas gantang atau kontes atau juga yang lainnya, gunakan kerodong supaya burung tidak banyak tingkah suplai dengan jagung dan telur rebus supaya cepat. Sampai proses tersebut selesai

5. Burung Sedang Sakit.

Burung kenari emang sangat terkenal ringkih, salah satu penyakit yang sering melanda kenari adalah nyilet dan snot.

Penyakit lain yang sering juga melanda kenari adalah kaki sering jengkal dan pilek. Tak jarang kenari juga banyak yang mengalami serak.

Itulah mengapa burung kenari kalian bisa mandek atau macet bunyi dan bahkan bisa setres, untuk mengatasi ini sebaiknya kalian mandikan burung dengan shampo.

Selalu cuci dasar kandang dengan sabun, supaya burung kenari kalian tidak mudah terinfeksi virus bahkan bakteri.

Untuk pakan, usahakan selalu kalian cuci terlebih dahulu, apalagi untuk pakan yang kiloan, penuh dengan debu. Yang di kuatirkan burung bisa serak.

6. Setres Saat Pembelian.

Jika kalian membeli burung kenari usahakan membawa sangkar dan kerodong dari rumah. Sebagus apapun burung yang yang akan kalian beli, jika kalian masukan dalam kertas semen, yang ada malah setres, mandek, giras, dan yang paling parah ngeruji.

Itulah beberapa penyebab mengapa kenari kalian bisa macet bunyi dan setres, pengalaman ini sudah saya alami sendiri, saya kemas menjadi artikel dan saya bagikan kepada kalian. Semoga bermanfaat jumpa lagi di artikel selanjutnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel