Cara Menjinakan Burung LoveBird Yang Giras

Salah satu syarat utama untuk burung yang rajin berkicau adalah jinak terlebih dahulu.

Tidak hanya burung ocehan. LoveBird adalah salah satu burung yang bisa di katakan harus jinak supaya memiliki mental kepada kita.



Bila kita memiliki burung yang sangat giras, klabakan saat di dekati. Yang paling parah suka ngering. Pastinya akan membuat kita menjadi gundah, sebel. Bahkan sampai bosan.

Tidak jarang kita ketemui ada burung lovebird giras. Pada umumnya burung lovebird sangat jinak kepada pemiliknya. Namun saya sendiri juga pernah mempunya burung lovebird yang sangat giras. 

Ada beberapa faktor yang membuat burung LoveBird bisa gisar 

• jika kalian memiliki burung lovebird yang giras. Biasanya di sebabkan karena sedang over birahi. 

Birahi yang tinggi dan emosi yang tidak terkontrol biasanya akan menimbulkan giras pada burung.

• faktor yang lain adalah. Burung tersebut jarang terjamah atau terlihat pada manusia. Jadi saat di dekati burung tersebut akan merasa ketakutan dan kelabakan bahkan sampai ngering.

• nah untuk faktor yang sering terjadi mengapa burung LoveBird bisa giras. Karena burung tersebut di ambil dari kandang koloni. 

Sudah dapat di pastikan. Jika burung loveBird di ambil dari kandang koloni. Burung akan giras. Sebab jika di kandang koloni si burung bisa bersama dengan yang lain. Beda lagi jika sudah di ambil dan di taruh di sangkar khusus. 

Selain itu. Koloni tidak terlalu bisa membiasakan burung kepada pemiliknya. Jadi burung akan giras.



Cara menjinakan burung LoveBird

Ada beberapa cara supaya burung LoveBird yang kita pelihara bisa jinak bahkan bisa di buat hiburah saat pikiran kita sedang penat

#1. Melatih Jinak Dari Paud

Burung LoveBird adalah salah satu burung yang masuk dalam jenis parrot yang pintar. Enggak kalah seperti burung nuri, kakak tua, dll LoveBird bila saat masih paud di rawat dan di ajarkan beberapa hal pasti bisa pintar dan jinak tentunya. 

#2. Terapi lapar

LoveBird yang giras. Biasanya di ambil dari sangkar koloni. Untuk menjinakannya bisa dengan terapi lapar. Namun terapi lapar untuk burung LoveBird berbeda dengan terapi pada burung kicau lainnya 

Saat sore hari sekitar jam 05.00 sore. Ambil cepuk pakan. Untuk sementara waktu. Burung jangan di krodong biarkan dan ablak saja sampai pagi 

Jangan lupa untuk selalu menggoda dan berinteraksi sama si burung. Setelah pagi hari embunkan dan semprot halus saja. Setelah itu berikan cepuk pakan. Namun untuk takarannya sedikit saja. Sekiranya di makan kenyang dan habis. 
Dengan begitu terapi lapar akan berjalan dengan sendirinya

#3. Perbanyak Frekuensi mandi

Burung LoveBird yang giras dan klabakan saat di dekaiti. Hal yang paling sering karena sedang Over Birahi pada LoveBird

Untuk mengatasinya haruslah di perbanyak mandi. Pemandian bisa di lakukan 3x sehari pagi, siang, malam sampai bisa stabil kembali.

Namun khusus untuk mandi malam saya sarankan gunakan air es. Sebab dengan mandi dingin mampu untuk meredam emosi dan menetralkan suhu panas pada burung LoveBird yang akan memacu birahi semakin tinggi dan bisa menjadi Over

Selain itu mandi malam dengan air es yang dingin. Bisa menjadi terapi supaya burung dapat ngekek panjang

Tarapi ini sudah di lakukan oleh teman saya dari KUDUS JATENG dan terbukti burung lebih optimal dan bisa nagen ngekek panjang.

#4. Kuragi Durasi Penjemuran

Sudah saya tulis di atas. Bahwa burung LoveBird yang giras bisa saja di picu karena sedang Over Birahi 

Untuk itu durasi penjemuran haruslah di kurangi. Menjemur yang terlalu lama bisa membuat burung semakin birahi dan emosinya tambah menggebu gebu. 

Memang menjemur burung dengan durasi yang lama. Bisa menentukan dan dapat mengetahui apakah burung tersebut prospek lapangan atau tidak

Biasanya burung LoveBird yang prospek akan ngekek panjang jika di jemur dan badannya sudah terapa panas. Namun untuk yang non prospek meski nafasnya sudah terlatih. Ngekeknya akan pendek pendek dan hanya nyayap saja.

Namun beda lagi bila tujuannya untuk menurunkan birahi. Penjemuran haruslah di kurangi. Atau bahkan hanya mandi saja tanpa jemur.

#5. Mandikan Sehabis Lomba

Menurut teman saya. Burung LoveBird yang awalnya sering juara. Namun lama kelamaan sering ngering. Turun tangkringan bahkan mengejar lawan biasanya akibat kesalahan pemilik itu sendiri. 

Jika LoveBird sehabis gantang usahakan langsung mandi sehabis tiba di rumah. Sebab burung yang di lombakan akan semakin naik birahinya. Jika tidak langsung mandi untuk meredam suhu panas tersebut birahi tersebut akan semakin menumpuk dan sedikit kesusahan untuk menurunkannya.

Jadi usahakan mandi jika habis di gantang. Supaya birahinya tidak semakin menumpuk numpuk. Jika terlanjur. Biasanya burung akan giras kalau tidak gitu akan nakal dan suka menyerang tangan pemiliknya.

#6. Pola Makan

Supaya lebih jinak dan maksimal hindari pakan yang tinggi serta memicu birahi muncul.

Cukup berikan milet putih saja yang kiloan. Agar birahinya lebih stabil dan ridak giras lagi.


Sekian informasi dari kami. Semoga dengan adanya info ini bisa menambah pengetahuan kalian semuah. Bahwa setiap orang mempunyai cara yang yang beda beda

Selamat mencoba semoga sukses selalu untuk ngekek mania

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel