Tips Merawat Kenari Agar Produksi Lancar

 Jika kalian menemukan artikel ini. Berarti kalian sedang mencari informasi seputar bagaimana caranya supaya burung kenari kalian tetepa produksi dengan lancar.

Berhubung saya awalnya adalah pemain kenari tidak ada salahnya jika saya berbagi pengalaman dengan kalian. 


Dalam dunia kenari hal yang paling penting di perhatikan adalah kebersihan kandang dan cepuk pakan. Kenapa???

Meskipun kenari memiliki warna yang indah, alunan lagu yang merdu, serta cengkok irama nya mampu untuk memikat siapa saja yang mendengarnya namun. Kenari adalah burung yang paling mudah terjangkit penyakit. Misalnya

■ Suara Serak
■ Jamur Kaki
■ Pilek
■ Mudah Snot
■ Jari Kaki Mudah Putus
■ Kaki Mudah Benjol ( Gigit Nyamuk )
■ Rontok Bulu Sampai Parah

Mengapa saya menyebukan penyakit di atas ???? Yaa karena saya sudah sering mengatasi hal hal seperti ini di dunia penghobi kenari.

Namun inti pokok pembahasan kali ini adalah bagaimana supaya kenari tetep produksi lancar tanpa minim penyakit.?

Jika kalian berkenan silahkan kalian lihat penjelasan saya di bawah ini.

Cara Supaya Kenari Tetep Produksi Lancar Tanpa Ada Gangguan Penyakit

1. Untuk yang pertama ini adalah mengerti apa yang burung kenari mau. Perbedaan antara kenari buat ocehan dan kenari buat ternakan tetap berbeda.

Kalau bicara pasal ternakan. Kenari lebih menginginkan pakan tambahan yang lengkap. Seperti

■ Telur Puyuh
■ Sawi Putih
■ Daun Kangkung
■ Jagung
■ Daun Bayam
■ Serta Daun Mengkudu Muda

Pakan tambahan ini bisa di berikan selang seling setiap harinya. Tujuannya apa?? Supaya burung tidak merasa bosan. Tujuan lainnya adalah untuk menambah birahi pada kenari.

2. Seperti yang sudah saya jelaskan di atas. Poin penting merawat kenari adalah menjaga kebersihan kandang dan cepuk pakannya.

Mengingat burung kenari rentan terjangkit penyakit macam - macam seperti yang sudah saya jelaskan di atas. Dengan begitu kita bisa mencegah penyakit tersebut sebelum melanda

Selalu bersihkan dasar tebok tempat wadah kotoran burung. Jika di biarkan sudah dapat di pastikan kenari yang kalian tangkarkan terkena jamur kaki.

Untuk selanjutnya. Selalu waspada dan senantiasa membersihkan cepuk wadah pakan dan minum. Sebab dari situlah dampak penyakit kenari timbul.

Kenari yang di ternakan. Kehidupannya biasanya akan sedikit jorok. Misalnya buang kotoran di cepuk pakan atau minumannya sendiri.

Kalau tidak di bersihkan dan selalu di kontrol induk kenari sudah di pastikan terkena pilek. Dan gangguan pernafasan.

3. Poin selanjutnya biasanya sedikit di abaikan oleh pemilik. Karena ambisi, apalagi harga burung kenari di tahun 2021 ini sedang naik daun.

Berilah jeda burung untuk melakukan perkawinan. Khususnya induk kenari betina. Pemberian jeda ini dapat mengurangi dampak kurus ( Nyilet ) dan rontok bulu sampai parah

Jeda yang bisa di berika, paling lama 1 minggu. Sambil di jemur dan di mandikan. Selama pemberian jeda usahakan di berikan vitamin. Supaya burung tidak lemas dan loyo.

4. Naikan birahi indukan selagi di istirahatkan. Berikan daun kangkung dan daun bayam setiap hari. Fungsinya saat nanti di kawinkan. Induk bisa melangsungkan proses perkawinan tanpa adanya hal yang tidak di inginkan.

5. Berikan induk tulang sotong. Khususnya buat induk betina. Tulang sotong di percaya mengandung zat besi dan zat kapur alami yang dapat mengurangi resiko lumpuh atau cacat pada induk kenari.

Sebab induk yang selalu di andalkan selalu mengerami telur. Yang du khuatirkan kaki akan mengalami kram dan kesalahan urat yang membuat lumpuh. Itulah fungsi dari tulang sotong

Inilah pengalaman saya selama saya ternak kenari sampai lomba di gantangan. Untuk informasi yang lain silahkan kalian menyelam di artikl saya yang lain

Saya pamit dulu. Semoga artikel ini bermanfaat buat kalian semuah. Jika setuju silahkan tinggalkan komen di bawah. Daaaaaaaahhhhh 🖑🖑

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel